Pasar.Segunung.com
Berita

Mengenal 4 Jenis Kopi yang Ada di Dunia

Kopi kini menjadi salah satu komoditas perdagangan terbesar di dunia. Indonesia menjadi salah satu negara penghasil dan eksportir kopi terbesar di dunia. Kopi menjadi sebagai suatu komoditas atau kebutuhan sehari-hari dan gaya hidup masyarakat saat ini.

Secara umum, saat ini terdapat 4 jenis biji kopi yang ada, yaitu

1. Arabika
Kopi arabika (Coffea arabica), juga dikenal sebagai kopi Arab, kopi semak Arab, atau kopi gunung, merupakan salah satu jenis biji kopi yang paling populer dan terkenal di dunia. Kopi Arabika memiliki kandungan kafein yang kurang lebih 2 kali lebih rendah dibandingkan kopi Robusta. Arabika sangat cocok bagi Anda yang menyukai kopi dengan rasa segar, kompleks, aromatik, nyaman, dan mudah diminum. Di Indonesia, perkebunan kopi arabika banyak ditemui di daerah pegunungan toraja, Sumatra Utara, Aceh dan di beberapa daerah di pulau Jawa.

2. Robusta
Kopi Robusta (nama Latin Coffea canephora atau Coffea robusta) merupakan jenis kopi dengan angka produksi kedua terbesar di dunia setelah arabika.
Jenis kopi robusta memiliki karakteristik rasa yang tebal sehingga digambarkan sebagai kopi yang pahit sehingga banyak digunakan sebagai bahan baku kopi siap saji (instant) dan pencampur kopi racikan (blend) untuk menambah kekuatan cita rasa kopi. Selain itu, biasa juga digunakan untuk membuat minuman kopi berbasis susu seperti capucino, cafe latte dan macchiato. Karena rasanya yang tebal dan khas, kopi robusta sangat cocok bagi kamu yang senang minum kopi dengan campuran susu dan/atau gula.

3. Liberika
Kopi liberika merupakan jenis kopi yang berasal dari Liberia. Namun saat ini sudah cukup jarang ditemukan kopi jenis ini. Indonesia menjadi salah satu negara yang masih memproduksi kopi liberika, terutama di daerah Bengkulu dan Jambi. Biji kopi jenis liberika umumnya berukuran besar dan tidak simetris, akan tetapi ia memiliki aroma unik menyerupai bunga dan buah-buahan. Kopi tipe ini biasanya dikombinasikan dengan susu dan/atau gula untuk memberikan tekstur lembut dan nyaman saat diminum.

4. Excelsa
Kopi excelsa seringkali tidak dianggap sebagai spesies tanaman kopi tersendiri, karena dikelompokkan sebagai varietas kopi liberika atau Coffea liberica var. Bahkan hingga kini, nama ilmiah dari tanaman ini masih diperdebatkan. Kopi excelsa atau juga sering disebut kopi asisa bagi warga Kampung Adat Segunung kini menjadi salah satu produk unggulan Wonosalam. Sebagian pecinta kopi menyebut keistimewaan kopi excelsa Wonosalam dari rasa pahit, manis, masam dan sepat bercampur jadi satu.

 

Jadi, itulah jenis-jenis kopi yang dapat Anda nikmati untuk menemani aktivitas sehari-hari. Anda juga bisa langsung membeli kopi asli produk Kampung Adat Segunung di tautan link di bawah ini :

Kopi Asisa

Kopi Original

Kopi Robusta

Related posts

Potensi Besar Batik Jombangan

adminsatu

10 Manfaat Jahe Merah, Salah Satunya Mengurangi Nyeri Sendi

adminsatu

Gambaran Umum Kecamatan Wonosalam Jombang

adminsatu